Kutipan percakapan tadi terjadi di sebuah mini market, antara gue dan si mas kasir. Dia mengganti uang kembalian (yang nominalnya ngga terlalu besar) dengan beberapa buah permen. Kejadian ini bukan cuma sekali dua kali gue alamin. Sering sih lebih tepatnya. Gue yang emang dasar orangnya ga mau ribet ya terima-terima aja. Tapi setelah gue pikir-pikir, kalo misalnya uang kembali itu diganti sama permen, berarti boleh dong kalo kita bayar pake permen juga? Hahahaha :D